Aurduri.com – AC Milan akan menjamu Torino pada lanjutan pekan ke-22 Liga Italia 2022/2023 di San Siro, Sabtu (11/2/2023) dini hari pukul 02.45 WIB. Tim berjulukan Rossoneri ini mengusung misi menghentikan tren negatifnya.
Performa AC Milan mengalami penurunan memasuki tahun baru 2023. Saat ini, kondisi tim asuhan Stefano Pioli bahkan bisa dibilang cukup mengenaskan.
Stefano Piolo menyebutkan dalam konferensi persnya, Pertandingan malam nanti sebagai momen mengembalikan performa mereka.
“Dengan sikap dan komitmen para pemain saya, aspek yang selalu membuat saya berpikir positif tentang performa dan pendekatan permainan. Ini adalah momen yang merupakan bagian dari sepak bola dan pekerjaan kami, ini lebih sulit dari yang lain tetapi saya bersama tim harus melakukannya. percaya pada pemain dan pada apa yang kami lakukan. Kami sadar bahwa kami bisa berbuat lebih banyak, ambisinya adalah memenangkan gelar lagi, tetapi mulai besok musim baru mulai memasuki empat besar, dengan antusiasme dan semangat. Masih ada 17 pertandingan yang harus dijalani yakin di musim ini kita masih bisa positif,” ujar Pioli dikutip dari laman acmilan.com.
Pioli juga menambahkan dukungan para fans di Sansiro menjadi sangat penting.
“Tentu saja ada ucapan terima kasih yang sebesar-besarnya dari pihak kami atas dukungan para fans di Sansiro bahkan di saat-saat yang paling sulit sekalipun, penting bagi kami untuk mengetahui bahwa para penggemar selalu berada di sisi kami,” sambungnya.
Terkait laga kontra Torino, Milan sudah dua kali menghadapi Il Toro musim ini, dan selalu kalah. Sebelum disingkirkan oleh gol extra time Michel Adopo di Coppa Italia, Milan juga takluk 1-2 pada pekan ke-12 Serie A di kandang lawan.
“Dengan menghadapi mereka selalu menjadi pertandingan yang merepotkan, karena mereka menyulitkan penguasaan lawan dengan menekan di seluruh lapangan, dan kali ini akan seperti itu juga. Kami harus bergerak dengan baik dan berani dengan bola, mencoba melakukan sesuatu yang berbeda. Dibandingkan dengan dua pertandingan terakhir. Mereka akan mencoba mendapatkan bola dengan segala cara yang diperlukan sejak awal, kami telah mencoba beberapa situasi yang kami harap akan memberi kami keuntungan. Ini akan menjadi pertandingan yang kotor, dengan banyak duel yang akan kami jalani. bertekad untuk menang,” sebutnya.
Akhir pekan kemarin, ketika Torino menaklukkan sang tamu Udinese 1-0 lewat gol tunggal Yann Karamoh, Rossoneri kalah dalam derby kontra Inter Milan. Mereka takluk oleh gol tunggal Lautaro Martinez menit 34.
Dengan hasil itu, berarti Milan tanpa kemenangan dalam tujuh laga terakhirnya di semua ajang. Itu termasuk kekalahan 0-1 dari Torino di San Siro pada babak 16 besar Coppa Italia.
Dalam empat laga terakhirnya, Milan bahkan selalu tumbang. Setelah dihajar Inter 0-3 di Supercoppa Italiana, Milan digilas 0-4 oleh Lazio, dipermalukan Sassuolo 2-5, dan dipaksa menyerah di Derby della Madonnina.
Terkait dengan kekalahan beruntun Milan, Piolo menyebut bahwa kurangnya membangun dari belakang dan kinerja pertahanan yang lebih solid.
“Tidak ada sistem menang dan kalah, interpretasi penting untuk sesuatu. Saya telah membuat evaluasi saya di jalan dan penampilan terakhir, kami kurang membangun dari belakang dan kinerja pertahanan yang lebih solid. Kami tidak mengubah sikap dan kami tidak bercanda, kritik tidak bisa dihindari, saya tidak bisa mengharapkan pujian sekarang,” tutupnya.***
sumber: acmilan.com
Discussion about this post