Aurduri.com – Lionel Messi, Kylian Mbappe dan Karim Benzema masuk daftar finalis FIFA The Best Men Awards.
FIFA The Best Awards merupakan penghargaan tahunan yang diselenggarakan FIFA setelah mereka berpisah dengan Ballon d’OR. Dalam penghargaan ini, akan dipilih satu pemain terbaik di dunia dalam periode satu tahun terakhir.
Setiap tahun ada sejumlah nominasi untuk penghargaan ini. Namun pada akhirnya nominasi-nominasi tersebut akan dikerucutkan menjadi tiga nama.
Berdasarkan rilis FIFA, ada tiga nama yang dinobatkan menjadi finalis penghargaan FIFA The Best Men Awards.
Lionel Messi dan Kylian Mbappe masuk dalam daftar ini. Keduanya berhasil membawa negara mereka melaju ke Final Piala Dunia 2022 kemarin dan juga mereka sama-sama memenangkan Ligue 1 di PSG.
Sementara Karim Benzema juga masuk dalam nominasi penghargaan ini setelah ia membawa Real Madrid menjuarai La Liga dan Liga Champions pada musim lalu.
FIFA akan menggunakan metode yang sama untuk memilih siapa pemenang penghargaan bergensi ini.
Nantinya akan ada global panel yang terdiri dari pelatih dan juga kapten timnas untuk memilih siapa pemain terbaik dunia.
Selain itu perwakilan Jurnalis juga akan diberikan hak suara untuk menentukan siapa yang layak menjadi pemenang penghargaan ini.
FIFA juga baru-baru ini mengumumkan kapan penghargaan ini akan resmi diumumkan.
Mereka akan menggelar malam gala penghargaan pada tanggal 27 Februari 2023.***
sumber: FIFA
![Tiga kandidat pemain terbaik dunia. [dok FIFA]](https://aurduri.com/wp-content/uploads/2023/02/fifa-best-player.png)






![Kapten Real Madrid, Karim Benzema mengangkat tropi juara bersama rekan satu tim dan merayakan kemenangan di Stadion Pangeran Moulay Abdellah, Minggu (12/2/2023). [Foto FIFA]](https://aurduri.com/wp-content/uploads/2023/02/IMG-20230212-WA0008-1-75x75.jpg)
![Lomba dan pameran seni burung berkicau Piala Kapolda Jambi, di Mako Brimob Polda Jambi, Minggu pagi (12/2/2023). [Foto Humas Polda Jambi]](https://aurduri.com/wp-content/uploads/2023/02/IMG-20230212-WA0007-75x75.jpg)
![Info layanan masyarakat [dok sindonews.com]](https://aurduri.com/wp-content/uploads/2023/02/IMG-20230212-WA0014-75x75.jpg)
![Edi Purwanto bersama Kadis PUPR Provinsi Jambi M. Fauzi dan Anggota DPRD Provinsi Jambi dari fraksi PDI Perjuangan Samsul Riduan melakukan Kunjungan Kerja (Kunker) ke Kecamatan Mandiangin Timur, Kabupaten Sarolangun, Senin (13/2/2023). [Foto: Humas DPRD Provinsi Jambi]](https://aurduri.com/wp-content/uploads/2023/02/WhatsApp-Image-2023-02-14-at-19.43.52-75x75.jpeg)
![Anggota DPRD Tajabtim, Saidina Hamzah saat menyampaikan kata sambutan pada Musrenbang di Aula Gedung Kantor Camat Mendahara Ulu, Senin (13/2/2023). [Dok. Aurduri.com/Arwin]](https://aurduri.com/wp-content/uploads/2023/03/WhatsApp-Image-2023-03-10-at-13.22.57-75x75.jpeg)
![Bukti chat dari salah satu peserta. [sumber peserta PBAK]](https://aurduri.com/wp-content/uploads/2023/08/WhatsApp-Image-2023-08-18-at-20.17.52-350x250.jpeg)
Discussion about this post