Aurduri.com – Demi memenuhi keinginan para pengguna dan pecinta sepeda motor sport, New Honda CBR250RR kini hadir kembali di Provinsi Jambi dengan tampilan yang berbeda dan berkarakter big bike.
Senior Technical Instructor PT Sinar Sentosa Primatama (Sinsen), Erfinando mengatakan, belum lama ini Sinsen meluncurkan New Honda CBR250RR dengan mengadopsi karakter motor besar dalam keseluruhan desain bodi, fitur berlimpah, dan performa mesin lebih bertenaga.
New Honda CBR250RR memiliki perubahan design fairing model baru dan tangki yang membuat tampilannya terlihat lebih sporty dan lebih kokoh dibanding generasi CBR250RR sebelumnya.
Untuk fitur yang bertambah pada New Honda CBR250RR 2023 yakni lampu hazard yang bisa digunakan pada kondisi darurat, untuk type New Honda CBR250RR SP 2023 dan New CBR250RR 2023 SP QS sudah dibekali dengan quick shifter yang tentu saja sangat memanjakan para pecinta kecepatan dan sudah dibekali dengan pengereman ABS dual channel yakni pada roda depan dan belakang.
“Dari segi spesifikasi New Honda CBR250RR 2023 tetap menggunakan basis yang sama yakni mesin berkapasitas 249,7 CC. Mesin ini memiliki konfigurasi dua silinder segaris 4 langkah, 4 katup per silinder, DOHC, dan juga berpendingin cairan,” ujar Erfinando melalui pers rilis yang diterima aurduri.com, Jumat (20/1/2023).
Berikut daftar beberapa fitur unggulan New Honda CBR250RR SP 2023:
1. Panel meter full digital negative display dengan multi information display (MID)
2. Penggunaan throttle by wire dan juga 3 riding mode
3. Sistem pencahayaan sepenuhnya LED
4. Lampu hazard untuk kondisi darurat
5. Tampilan tangki bahan bakar sporty
6. Lampu belakang LED dengan desain sporty
7. Dual exhaust
8. Swingarms aluminium
9. Penggunaan Quickshifter untuk perpindahan gear lebih cepat dan responsif
10. Penggunaan Assist and Slipper Clutch yang membuat tarikan kopling lebih ringan dan mengurangi engine brake saat menurunkan gear
11. Suspensi depan up side down Showa Separated Function Fork – Big Piston (SFF-BP)
12. Sistem ABS dual channel yakni depan dan belakang
“Semoga informasi ini dapat menambah pengetahuan juga mengetahui keunggulan apa saja yang dimiliki New Honda CBR250RR dan selalu kami ingatkan. Lakukan perawatan berkala pada motor Honda kesayanganmu hanya di bengkel resmi sepeda motor Honda atau AHASS, karena selalu menggunakan sparepart asli yang membuat kendaraan lebih awet dan nyaman pastinya, juga diservis oleh mekanik mekanik handal tersertifikasi AHM,” tutup Erfinando. [Aj]
Discussion about this post