JAMBI, Aurduri.com – PT Sinar Sentosa Primatama (Sinsen) main dealer sepeda motor Honda di Provinsi Jambi memberikan program menarik untuk konsumen setia di bulan ini.
Manager Sales Sinsen, Hendy Tanova mengatakan, kali ini Sinsen bersama seluruh jaringan Dealer resminya di Provinsi Jambi memberikan program menarik khusus New CB150X.
New CB150X hadir dengan penyegaran warna baru yang memberikan kebanggaan bagi pengendaranya dalam melakukan eksplorasi menuju berbagai tempat menarik maupun menemani aktivitas berkendara sehari-hari.
Kehadiran warna baru yaitu Sahara Matte Brown menjadi pilihan yang tepat untuk pengendara New CB150X yang sering melakukan mobilisasi, termasuk saat beraktivitas di area perkotaan. Model ini tetap mempertahankan desain adventure turing dan nuansa tampilan big bike, posisi berkendara yang nyaman, beragam fitur canggih, serta mampu memberikan performa berkendara yang optimal. Dibekali mesin 150cc DOHC berpendingin cairan, sepeda motor petualang ini sanggup menyuguhkan performa responsif dan ketangguhan dalam berkendara sehari-hari.
“Program tersebut berupa diskon angsuran 5 bulan dan voucher diskon sebesar Rp 2,215 Juta, jadi konsumen cukup bayar Rp 1,1 Juta saja sudah bisa bawa pulang New CB150X” ujar Hendy, Kamis 24 Agustus 2023.
New CB150X hadir dengan tampilan bernuansa tangguh yang terlihat dari desain bodi. Kehadiran mesin 150cc DOHC berpendingin cairan dengan transmisi 6-percepatan mampu menghadirkan performa berkendara yang semakin powerful dan responsive terutama pada putaran tengah. Didukung dengan sistem pembakaran injeksi PGM-FI menjadikan model ini ramah lingkungan dan efisien dalam penggunaan bahan bakar.
Warna Sahara Matte Brown melengkapi warna-warna New CB150X yang telah ada sebelumnya yaitu Mandala Red, dan Amazon Matte Green yang dijual dengan harga on the road (OTR) Jambi Rp 32.200.000, sementara untuk varian special edition, Volcano Matte Black dijual dengan harga Rp 32.705.000 OTR Jambi.
Kepala Cabang Dealer Honda Sinsen Bahar Heri Sumanto mengatakan sebagai informasi juga bagi masyarakat Jambi yang melakukan pembelian motor Honda di Dealer kami, akan mendapatkan plat profit juga STCK (surat tanda coba kendaraan) secara gratis dan motor siap untuk digunakan.
sumber: sinsen
![New CB150X. [Dok. sinsen]](https://aurduri.com/wp-content/uploads/2023/08/IMG-20230824-WA0360-750x750.jpg)







![Kapolda Jambi, Irjen Pol. Rusdi Hartono, saat mengikuti Olahraga bersama dalam Rangka Hari Kesatuan Gerak Bhayangkari ke-71 Tahun 2023 Pengurus Daerah Bhayangkari Jambi pada Jumat, (25/08/2023). [Foto: Humas Polda Jambi]](https://aurduri.com/wp-content/uploads/2023/08/IMG-20230825-WA0393-75x75.jpg)
![Peserta 27th Astra Honda Motor Technical Skill Contest 2023 saat mengikuti babak final di Astra Honda Safety Riding & Training Center. [Foto: AHM]](https://aurduri.com/wp-content/uploads/2023/08/IMG-20230825-WA0267-75x75.jpg)
![Wagub Sani saat menutup Training Centre Inap dan Pelepasan Kontingen Popnas XVI Provinsi Jambi Tahun 2023 di Hotel Ratu Kota Jambi pada Jumat, (25/08/2023). [Foto: Diskominfo/Novriansah]](https://aurduri.com/wp-content/uploads/2023/08/IMG-20230825-WA0259-75x75.jpg)
![Wagub Sani saat Pembukaan Grand Final 32 Liga Dangdut Community Tingkat Provinsi Jambi, bertempat di Pelataran Gedung Persani Kota Baru, Kota Jambi, Jumat (25/08/2023). [Foto: Diskominfo/Sopbirin]](https://aurduri.com/wp-content/uploads/2023/08/IMG-20230826-WA0012-75x75.jpg)
![Bukti chat dari salah satu peserta. [sumber peserta PBAK]](https://aurduri.com/wp-content/uploads/2023/08/WhatsApp-Image-2023-08-18-at-20.17.52-350x250.jpeg)
Discussion about this post