Jambi, Aurduri.com – Kapolresta Jambi, Kombes Pol Eko Wahyudi didampingi Kabag Ops Polresta Jambi, Kompol Army Sevtiansyah melakukan pengecekan penyusunan surat suara untuk di setiap TPS. Berlokasi di Lapangan Hall Regent, Kelurahan Payo Selincah, Kecamatan Paalmerah, Kota Jambi, Kamis (18/01).
Adapun dalam hal ini terdapat beberapa pengecekan diantaranya, pengecekan kondisi gudang logistik, pengecekan lokasi sekitar gudang logistik.
“Saya meminta agar kondisi kertas surat suara dalam keadaan baik, jika ditemukan kerusakan dibuat berita acara untuk diganti,” kata Kombes Pol. Eko.
Kasi Humas Polresta Jambi, Ipda Deddy Haryadi menyampaikan, Kapolresta Jambi memastikan kondisi surat suara dalam keadaan baik dan logistik lainnya siap untuk didistribusikan serta dilanjutkan pengecekan lokasi dan kesiapan kegiatan penyusunan surat suara untuk tiap-tiap TPS.
“Selain pengecekan logistik, juga dilakukan pengecekan personil yang mengamankan, untuk pelipatan surat suara sudah selesai dilaksanakan,” ungkap Ipda Deddy.
Turut hadir pada kegiatan ini, Kanit Samapta Polsek Jambi Selatan Iptu Maryoto, Babinsa Kelurahan Eka Jaya, Personil PAM Gudang Logistik. [red]
![Kapolresta Jambi saat mengecek penyusunan surat suara di Lapangan Hall Regent, Kelurahan Payo Selincah, Kecamatan Paalmerah, Kota Jambi, Kamis (18/01). [Foto: sinergitas/Dody]](https://aurduri.com/wp-content/uploads/2024/01/IMG_20240118_212700-750x462.jpg)







![Ketua DPRD Provinsi Jambi, Edi Purwanto, menghadiri peresmian Masjid Raya Baiturrahim di Dusun Rantau Keloyang, Kecamatan Pelepat, Kabupaten Bungo, Kamis (18/1). [Foto: Humas/Hadian]](https://aurduri.com/wp-content/uploads/2024/01/IMG-20240118-WA0233-75x75.jpg)

![Menhan RI Prabowo Subianto didampingi Kasal Laksamana TNI Dr. Muhammad Ali, melepas keberangkatan misi perdamaian untuk korban konflik di Gaza bertempat di Dermaga Kolinlamil, Jakarta Utara, Kamis (18/01). [Foto: Dinas Penerangan AL]](https://aurduri.com/wp-content/uploads/2024/01/IMG-20240118-WA0343-75x75.jpg)
![Kabag Ren, Kompol Dwibo Likson menghadiri Malam Anugerah Pajak Daerah Kota Jambi Tahun 2023 di Aula Griya Mayang Rumdin Walikota Jambi, Kamis 18 Januari 2024. [Foto: Humas]](https://aurduri.com/wp-content/uploads/2024/01/IMG-20240119-WA0084-75x75.jpg)
![Bukti chat dari salah satu peserta. [sumber peserta PBAK]](https://aurduri.com/wp-content/uploads/2023/08/WhatsApp-Image-2023-08-18-at-20.17.52-350x250.jpeg)
Discussion about this post