JAMBI, Aurduri.com – Ketua DPRD Provinsi Jambi, Edi Purwanto menghadiri penyerahan secara digital Daftar Isian Pelaksanaan Anggaran (DIPA) dan Buku Daftar Alokasi Transfer ke Daerah (TKD) tahun anggaran 2024, Senin (4/12) di Rumah Dinas Gubernur Jambi.
Hadir pada kesempatan ini, Gubernur Jambi, Al Haris, Kepala Kanwil Direktorat Jenderal Perbendaharaan Provinsi Jambi, Burhani AS, Bupati Kabupaten Kota se-Provinsi Jambi, unsur Forkompinda dilingkup pemerintah Provinsi Jambi dan instansi vertikal yang ada di Pemerintah Provinsi Jambi.
Pada kesempatan ini, Ketua DPRD Provinsi Jambi, Edi Purwanto memberikan tanggapan terkait dengan beban rasio transfer yang lebih tinggi ketimbang pendapatan dari daerah ke nasional. Edi Purwanto menekankan agar prinsip-prinsip ekonomi harus betul-betul dijalankan.
“Saya pikir prinsip ekonomi kita kan harus lebih efektif, efesien, akuntabel dan tentu ada nilai tambah,” terangnya.
Lebih lanjut pada kesempatan ini, Edi Purwanto menekankan bagaimana pelaksanaan anggaran dimaksimalkan, sehingga anggaran yang ada bisa mendorong Rencana Pembangunan Jangka Menengah Nasional (RPJMN) maupun Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) bisa berjalan dengan baik.
“bagaimana anggaran ini mendorong RPJMN nya jalan, kemudian RPJMD nya berjalan dan hal-hal mendasar yang berkaitan dengan kesejahteraan dengan anggaran yang ada,” pungkasnya. [Adv]
![Ketua DPRD Provinsi Jambi, Edi Purwanto saat menghadiri penyerahan secara digital DIPA dan Buku Daftar Alokasi TKD tahun anggaran 2024, Senin (4/12) di Rumah Dinas Gubernur Jambi. [Foto: Humas DPRD Provinsi Jambi/Hadian]](https://aurduri.com/wp-content/uploads/2023/12/IMG-20231204-WA0284-750x563.jpg)






![Press Release pengungkapan kasus Revineri Lubuk Napal, bertempat di Loby Gedung B Mapolda Jambi pada Senin, 04 Desember 2023. [Foto: Aurduri.com/Gea]](https://aurduri.com/wp-content/uploads/2023/12/IMG_20231204_145732-75x75.jpg)
![Jajaran manajemen PT AHM bersama seluruh pebalap Astra Honda di kelas AP250 serta tim AHRT merayakan kemenangan Rheza sebagai juara. [Foto: AHM]](https://aurduri.com/wp-content/uploads/2023/12/IMG-20231204-WA0272-75x75.jpg)
![Pj Bupati Muaro Jambi, Bachyuni Deliansyah saat menghadiri Penyerahan Secara Digital DIPA dan Daftar Alokasi TKD Tahun Anggaran 2024, bertempat di Auditorium Rumah Dinas Gubernur Jambi, Senin (04/12/2023). [Foto: Diskominfo Muaro Jambi]](https://aurduri.com/wp-content/uploads/2023/12/IMG_20231205_130023-75x75.jpg)
![Dialog Akhir Tahun 2023 Dewan Komisioner OJK dengan Industri Jasa Keuangan (IJK) di Jakarta, Senin 4 Desember 2023. [Foto: Humas OJK Jambi]](https://aurduri.com/wp-content/uploads/2023/12/IMG-20231204-WA0314-75x75.jpg)
![Pemkab Muaro Jambi lakukan audensi bersama Pengurus Koperasi Sumber Alam Muji (Muaro Jambi) yang dilaksanakan di Aula Rumah Dinas Bupati Muaro Jambi, Sengeti Bukit Cinto Kenang pada Senin, (04/12/23). [Foto: Diskominfo Muaro Jambi]](https://aurduri.com/wp-content/uploads/2023/12/IMG_20231205_151532-75x75.jpg)
![Bukti chat dari salah satu peserta. [sumber peserta PBAK]](https://aurduri.com/wp-content/uploads/2023/08/WhatsApp-Image-2023-08-18-at-20.17.52-350x250.jpeg)
Discussion about this post