JAMBI, Aurduri.com – Laga terakhir penyisihan grup C Cabor (Cabang Olahraga) sepakbola Prorprov (Pekan Olahraga Provinsi) XXIII mempertemukan Muaro Jambi menghadapi Sungai Penuh yang berlangsung di Stadio Tri Lomba Juang, Selasa (11/07/2023) sore.
Kedua tim sama-sama mempunyai peluang untuk lolos ke babak semifinal.
Jalannya Pertandingan
Di babak pertama, kedua tim mengadu strategi dengan saling serang dengan intensitas tinggi dan tempo permainan yang cepat.
Di menit ke 4, Muaro Jambi sudah berhasil mencetak gol melalui Fahrezi. Dengan memanfaatkan kesalahan pemain belakang Sungai Penuh yang tidak dapat mengantisipasi bola melalui umpan sundulan dari pemain Muaro Jambi lainnya, Ia akhirnya berhasil mencetak gol dengan cara mengungkit bola ke gawang Sungai Penuh, keunggulan 1-0 untuk Muaro Jambi bertahan hingga babak pertama usai.
Babak Kedua
Memasuki babak kedua, pertandingan bertambah seru. Sungai Penuh yang ketinggalan 1 gol, meningkatkan daya serangnya dengan berupaya untuk membobol gawang Muaro Jambi.
Terlalu banyak menyerang, Sungai Penuh lengah dengan pertahanan. Alhasil penjaga gawang Sungai Penuh melakukan kesalahan. Tendangan jauh dari pemain Muaro Jambi tidak dapat ia tangkap dengan baik dan terlepas, sehingga dengan mudahnya Fahrezi menyambar bola tersebut dan berhasil membuat gol ke duanya di menit ke 69. Muaro Jambi berhasil menggandakan skor menjadi 2-0.
Hingga wasit meniup peluit panjang skor 2-0 untuk keunggulan Muaro Jambi tidak berubah. Dengan hasil ini mengantarkan Muaro Jambi lolos ke babak semifinal. [Gea]
![Laga penyisihan terakhir grup C Muaro Jambi menghadapi Sungai Penuh yang berlangsung di Stadio Tri Lomba Juang, Selasa (11/07/2023). [Foto: Asprov PSSI Jambi]](https://aurduri.com/wp-content/uploads/2023/07/WhatsApp-Image-2023-07-11-at-22.42.42.jpeg)






![Ketum DPP PJS, Mahmud Marhaba. [Dok. PJS]](https://aurduri.com/wp-content/uploads/2023/07/WhatsApp-Image-2023-07-11-at-16.44.43-75x75.jpeg)
![Gubernur Al Haris, saat menghadiri Sidang Paripurna DPRD Provinsi Jambi bertempat di Ruang Utama Gedung DPRD Provinsi Jambi, Selasa (11/07/2023). [Foto: Diskominfo/Agus Supriyanto]](https://aurduri.com/wp-content/uploads/2023/07/WhatsApp-Image-2023-07-11-at-19.11.08-75x75.jpeg)
![Logo klub AC Milan. [Dok. acmilan.com]](https://aurduri.com/wp-content/uploads/2023/07/Milan-75x75.png)
![Logo Porprov XXIII Jambi 2023. [Dok. Porprov XXIII 2023]](https://aurduri.com/wp-content/uploads/2023/07/WhatsApp-Image-2023-07-12-at-00.54.49-75x75.jpeg)
![Foto bersama Tim Gateball Muaro Jambi dilapangan kantor gubernur Jambi, Selasa (11/07/23). [Foto: Pergatsi Muaro Jambi]](https://aurduri.com/wp-content/uploads/2023/07/WhatsApp-Image-2023-07-12-at-10.30.59-75x75.jpeg)
![Bukti chat dari salah satu peserta. [sumber peserta PBAK]](https://aurduri.com/wp-content/uploads/2023/08/WhatsApp-Image-2023-08-18-at-20.17.52-350x250.jpeg)
Discussion about this post